Bawaslu Kota Banjar melakukan penandatanganan Nota Kesepahaman Memorandum of Understanding (MoU) dengan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Banjar
|
Banjar, Kamis (04/11/2021). Penandatanganan dilakukan langsung oleh Ketua Bawaslu Kota Banjar Irfan dan dari FKUB langsung ditandatangani oleh Ketua FKUB Drs. KH. Iskandar Efendi, S.HI. dan disaksikan langsung oleh Koordinator Divisi Pengawasan Bawaslu Kota Banjar zeinal Mutaqin serta perwakilan dari FKUB Kota Banjar.
Dalam Paparannya Ketua Bawaslu Kota Banjar berharap agar peran tokoh agama dalam kepengurusan FKUB dengan menjadi tokoh terdepan dalam membina kerukunan umat beragama dapat ikut serta mengawasi berjalannya tahapan-tahapan dalam penyelenggaraan Pemilu dan Pemilihan serentak Tahun 2024 mendatang.
"kami harap tokoh agama yang ada dalam naungan FKUB dapat berperan dengan menjadi garda terdepan dalam membina kerukunan umat beragama dan menjadi corong informasi dalam pengawasan Pemilu dan Pemilihan serentak tahun 2024" Tuturnya.
Ditempat yang sama, Ketua FKUB KH. Iskandar juga menyampaikan ucapan terimakasih atas kunjungan Bawaslu Kota Banjar dan berharap kedepannya Bawaslu dan FKUB dapat bersama-sama berkolabarasi menciptakan demokrasi yang berkualitas.
"kami mengucapkan terimakasih kepada Bawaslu Kota Banjar yang sudah bersilaturahim kepada kami, semoga adanya MoU ini bisa memperkuat jalinan komunikasi dan semoga FKUB dapat berperan aktif dalam pengawasan partisipatif". Pungkasnya. (Hms)